Monday 20 June 2016

La Roche Posay Anthelios XL Ultra Light Sunscreen SPF 50

Hey yooow! Sekarang aku mau bahas tentang sunscreen kece nih namanya La Roche Posay Anthelios XL Ultra Light SPF 50, wihh keren yah pakai bahasa Perancis gitu?? Iyalah secara produk ini memang berasal dari Perancis tapi udah diproduksi juag di Amerika dan Canada, so aku bakal infoin sedikit tentang perbedaan dan lain-lainnya yah :)


Aku jelasin sedikit nih tentang La Roche Posay Anthelios ini adalah brand yang berasal dari Perancis dan punya beberapa line skincare selain sunscreen specialist yaitu  Anthelios. Anthelios merupakan line sunscreen yang memiliki formula sunscreen terbaik yaitu Mexoryl SX dan atau Mexoryl XL yang telah dipatenkan. Mungkin karena seiring waktu brand ini banyak diminati terutama masyarakat Amerika sana akhirnya brand ini juga punya produksi khusus sendiri di Amerika sana. Yang jadi perbedaanya adalah dari segi susunan kalimat dan sejenisnya pada kemasan dan kayaknya dengan formulanya juga, makanya awal waktu lihat review-reviewnya di berbagai sumber aku sempat heran kenapa ada yang cenderung kurang suka sama La Roche Posay Anthelios yang di produksi di Amerika dan ternyata karena yang buatan Amerikaa itu ada yang ga mengandung Mexoryl tapi hanya Cell-Ox Shield.

Apa itu Mexoryl? So, Mexoryl ini merupakan “bintang” dari bahan sunscreen La Roche Posay Anthelios pada dasarnya dan merupakan kandungan yang sampai saat ini diakui sebagai penangkal efek radikal sinar UVA dan UVB yang terbaik, teraman, efektif, dan sudah dipatenkan, sedangkan Cell-Ox Shield sendiri masih kurang bagus karena mengandung Oxybenzone yang dapat menyebabkan alergi, menganggu kerja hormon, hingga merusak sel sehingga mempercepat penuaan kulit tapi mungkin pada kadar yang tinggi karena di Amerika sendiri FDA mengizinkan bahan ini dipakai (sumber : https://toadflowerblog.wordpress.com/2015/06/03/sunblock-sunscreen-la-roche-posay-anthelios-xl-with-mexoryl-is-the-best/, http://blog.pharmacymix.com/what-is-cellox-shield). Oiya, La Roche Posay Anthelios buatan Perancis katanya sama aja formulanya dengan yang buatan Canada tapi please ada baiknya kalian research ulang tentang itu yah.

Jadi, karena beberapa research ku itulah makanya aku kekeh dari awal buat beli yang buatan Perancis, intinya cari aman aja daripada order yang buatan Amerika tapi ternyata ga cocok atau alergi, percaya dari asalnya aja deh :D. Nah pas keuangan agak kenceng dan udah niat beli, ternyata agak susah juga dapat yang buatan Perancis di website online termasuk Ebay but finally i got one way more cheap than Drugstore. Waktu itu dapatnya sekitar 23$ kalo ga salah udah lupa juga yang jelas kalo di kurs kan ke rupiah via jasa perantara jadinya 410 ribuan, mahal yah :D. Order and Skip skip skip akhirnya barangnya datang dan sesuai harapan untungnya, Thank God!.


BENTUK, TEKSTUR, WARNA, JENIS :

Sunscreen ini dikemas dalam botol plastik yang menurutku agak unik modelnya, cukup kecil jadi isinya juga ikutan sedikit hanya 50 ml aja dan sebelum kamu pakai harus di kocok dulu, bunyi-bunyi juga kayak tipex lho :D. Teksturnya agak cair, berwarna putih-kekuningan dan mengkilap kayak minyak dan bahkan kalo udah lama ga di buka atau dipakai terus kamu ga kocok maka yang pertama keluar pasti cairan seperti minyak bening, maybe that’s why we have to always shake it first!. Pada kemasan box-nya juga terdapat huruf Braille lho jadi membantu buat para tunanetra, hmmmhh perhatian sekali yah  perusahaan ini :).





terdapat huruf Braille

La Roche Posay Anthelios ini ada banyak jenis sunscreen dari mulai untuk wajah, tubuh, mengandung mineral sampai yang tinted (berwarna), tapi yang paling populer adalah La Roche Posay Anthelios Ultra Light sunscreen ini, itupun juga agak beda-beda jenisnya dan tingkat SPF-nya antara buatan Perancis dan Amerika. Sunscreen ini juga cocok untuk kulit sensitif dan Paraben-free lho!, jadi lebih aman deh buat kulit jenis apapun.

HASIL PEMAKAIAN :

Buatku sunscreen ini nyaman dipakai karena teksturnya yang agak cair dan walaupun kesannya seperti oles minyak tapi ga terlalu berasa greasy, cepat menyerap, dan ringan, hanya saja sedikit meninggalkan white cast seperti kebanyakan sunscreen lainnya tapi yang ini ga terlalu parah kok, masih bisa ditoleransi :). Senangnya lagi sunscreen ini ga bikin breakout di aku sejak pertama pakai, ga nambah minyak di wajahku, ga bikin wajah tambah kusam kalo udah keringetan dan baguuus banget jadi base make up karena hasil akhir setelah sunscreen ini set, muka jadi halus berasa kayak dilapisi silikon gitu, mungkin itu efek yang sama kali ya kalo pakai primer wajah/foundie :).

Aku udah sering pakai ini terutama kalo keluar di siang bolong apalagi cuaca Makassar bener-bener gila panasnya kalo siang so this is the perfect protection and it does what it say!. Beberapa kali pakai ini di tangan dan kakiku yang ga ketutup celana atau jaket dan aku kena sinar matahari yang menyengat banget, aku pikir bakal belang-belang lagi nih terutama kaki ternyata ga lho girls!, well agak sih tapi ga yang belang-belang banget kayak biasanya dan dari situlah aku ambil kesimpulan kalo sunscreen ini emang efektif, kulitku terselamatkan lagi :D.

OVERALL.. :

Overall jujur ini merupakan sunscreen yang paling aku suka terutama buat wajah karena selain sunscreen ini memang nyaman dipakai, ini juga ga bikin breakout atau jerawatan, ga bikin kusam, ga bikin muka jadi lebih berminyak dan bagus banget jadi base make up, dan sunscreen ini menangkal efek radikal sinar UVA dan UVB dan itu ga semua sunscreen bisa lho!. Pokoknya PUAS bangetlah sama kerja sunscreen ini, beruntung bisa punya satu :D. Sayang ukurannya kecil dan sedikit tapi buatku cukup lama kok buat dipakai karena semua tergantung dari kebutuhan aja dan aku udah punya ini sejak bulan Februari 2016 dan sekarang aku nulis ini Juni 2016, pemakaian ga sering memang tapi udah banyak kali jadi menurutku cukup hemat kok dan sangat worthed banget walaupun harganya mahal. Repurchase? Definitely YES! Kalo juga dapat yang buatan Perancis lagi sih :D.

Oke sekian reviewku kali ini, semoga membantu yah!. Arigatou Gozaimasu!.

Pros :
- Menangkal efek radikal sinar UVA dan UVB sekaligus
- Mengandung Mexoryl (Mexoryl SX/ Mexoryl XL) yang merupakan penangkal efek sinar UVA dan UVB terbaik dan teraman saat ini dan juga sudah dipatenkan.
- Nyaman digunakan
- Cepat menyerap
- Tidak meninggalkan kesan greasy atau berat di wajah
- Tidak bikin breakout atau jerawat (tergantung individu)
- Tidak bikin wajah makin berminyak (tergantung individu)
- Tidak membuat wajah jadi kusam
- Sangat bagus sebagai base make up

Cons :
- Meninggalkan sedikit white cast setelah diaplikasikan
- Ukurannya kecil dan sedikit
- Mahal dan cukup susah didapatkan secara online khusus buatan Perancis



READ MY POPULAR POSTS :